Shin Tae-yong Beri Pujian Tinggi untuk Nova Arianto di Timnas U-17: Penuh Potensi, Energi, dan Masa Depan Cerah

Nova Arianto mendapat apresiasi besar dari mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, atas kiprahnya sebagai pelatih Timnas Indonesia U-17 di ajang Piala Asia U-17 2025.

Shin Tae-yong menyebut Nova sebagai sosok yang memiliki potensi besar untuk menjadi pelatih top. Ia menilai Nova menunjukkan kualitas dan masa depan yang menjanjikan di dunia kepelatihan.

“Dia satu-satunya asisten pelatih lokal yang bekerja bersama saya selama lima tahun,” kata Shin Tae-yong, dikutip dari New Daily.

Pujian itu dilontarkan setelah Nova sukses membawa Garuda Muda menundukkan Korea Selatan dengan skor 1-0 pada laga pembuka Grup C Piala Asia U-17 2025, Jumat (4/4).

Kemenangan Meyakinkan

Dalam pertandingan selanjutnya, Nova kembali menunjukkan kualitasnya dengan membawa Timnas U-17 menang telak 4-1 atas Yaman pada Senin (7/4) di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal.

“Nova adalah pelatih yang punya bakat besar, penuh semangat, dan memiliki karakter yang baik dan sopan,” lanjut Shin Tae-yong.

“Saya memperhatikannya secara khusus. Saya percaya, Nova akan menjadi salah satu pelatih hebat di Indonesia,” tambahnya.

Amankan Tiket ke Piala Dunia U-17 2025

Nova juga sukses mengantar Timnas Indonesia U-17 melaju ke perempat final Piala Asia U-17 2025 sekaligus memastikan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.

Indonesia kini memuncaki klasemen Grup C dengan torehan enam poin, unggul tiga angka atas Korea Selatan dan Yaman.

Laga terakhir Garuda Muda di fase grup akan berlangsung Kamis (10/4) melawan Afganistan di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal.

Hasil dan Jadwal Grup C Piala Asia U-17 2025

Jumat, 4 April 2025
22:00 WIB – Korea Selatan 0-1 Indonesia

Sabtu, 5 April 2025
00:15 WIB – Yaman 2-0 Afghanistan

Senin, 7 April 2025
22:00 WIB – Indonesia 4-1 Yaman

Selasa, 8 April 2025
00:15 WIB – Afghanistan 0-6 Korea Selatan

Jumat, 11 April 2025
00:15 WIB – Korea Selatan vs Yaman (Vision+)
00:15 WIB – Afghanistan vs Indonesia (RCTI, GTV, Vision+)

    Read Previous

    Bayern Munich vs Inter Milan: Perempat Final Liga Champions 2025

    Read Next

    5 Pelajaran Arsenal 3-0 Real Madrid: Courtois Masih Jadi Tembok Kokoh

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Most Popular

    close
    Banner iklan disini