
Persija Jakarta harus menelan kekalahan memalukan saat menghadapi Semen Padang dalam laga Persija vs Semen Padangpekan ke-30 Liga 1 2024/2025. Bermain di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (27/4/2025), Macan Kemayoran takluk dengan skor 0-2.
Sejak menit pertama, Semen Padang langsung tampil agresif dan dominan. Duo Bruno Gomes serta Firman Juliansyah menjadi ancaman nyata bagi pertahanan Persija.
Tekanan Semen Padang akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-19. Dalam situasi kemelut di kotak penalti, Firman sukses mencetak gol ke gawang kosong, membawa tim tamu unggul 1-0.
Baca juga: Persib di Ambang Juara Liga 1, Ciro Alves Malah Pamitan
Persija Gagal Manfaatkan Peluang
Persija mencoba bangkit dan membalas melalui aksi individu Rayhan Hannan. Namun sayangnya, tendangannya masih bisa ditepis kiper Semen Padang, Arthur Augusto.
Skuad asuhan Carlos Pena sempat menyamakan kedudukan melalui rebound Gustavo Almeida. Tetapi, setelah tinjauan Video Assistant Referee (VAR), gol tersebut dibatalkan karena Dony Tri Pamungkas terjebak offside dalam build-up.
Tak berhenti di situ, Persija mendapat kesempatan emas lewat hadiah penalti. Namun, keputusan tersebut kembali dianulir setelah VAR menunjukkan pelanggaran sebelumnya.
Simak juga: Bali United Kalahkan PSM Makassar 1-0 di Liga 1 2024/2025
Semen Padang Tambah Gol Sebelum Istirahat
Saat Persija berusaha menyamakan skor, justru Semen Padang berhasil menggandakan keunggulan. Bruno Gomes mencetak gol kedua usai menyambar umpan Cornelius Stewart pada akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, Persija bermain lebih menyerang. Peluang demi peluang diciptakan, mulai dari Maciej Gajos, Firza Andika, hingga Yandi Sofyan. Bahkan, Ryo Matsumura hampir memperkecil ketertinggalan lewat tembakan jarak jauh yang mampu ditepis Arthur.
Usaha Persija Tetap Buntu

Meskipun terus menekan, keberuntungan belum berpihak pada Persija. Tendangan bebas Gustavo Almeida melayang jauh di atas mistar gawang. Sementara itu, peluang dari Dony Tri lewat serangan balik kembali digagalkan Arthur Augusto.
Semen Padang pun nyaris memperbesar keunggulan saat Bruno Gomes melepaskan sundulan tipis setelah menerima umpan silang Stewart.
Hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-0 tetap bertahan untuk kemenangan Semen Padang. Hasil ini membuat Persija tetap berada di posisi kelima klasemen dengan 47 poin, sedangkan Semen Padang naik ke posisi ke-16 mengoleksi 28 poin.
Susunan Pemain
Persija Jakarta:
Carlos Eduardo; Hansamu Yama (Hanif Sjahbandi 46′), Ondrej Kudela (Muhammad Ferarri 70′), Rizky Ridho; Raka Cahyana, Ramon Bueno (Marko Simic 70′), Maciej Gajos, Firza Andika; Yandi Sofyan (Ryo Matsumura 60′), Gustavo Almeida, Rayhan Hannan.
Semen Padang:
Arthur Augusto; Dodi Alexvan Dijn, Tin Martic, Ricki Ariansyah, Zidane Pramudya; Alhassan Wakaso, Rosad Setiawan, Firman Juliansyah (Gala Pagamo 60′); Cornelius Ezekiel, Bruno Gomes, Irkham Mila (Kim Min-gyu 71′).