
Bhayangkara FC resmi promosi ke Liga 1 2025-2026 usai tampil sebagai runner-up Liga 2 musim ini. Klub yang pernah menjuarai Liga 1 pada 2017 itu langsung bersiap untuk tampil kompetitif, termasuk dengan membidik beberapa nama dari skuad Timnas Indonesia.
Punya Markas Baru di Lampung
Setelah beberapa kali berpindah markas, Bhayangkara FC akhirnya menemukan rumah baru. Klub ini akan bermarkas di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, mulai musim depan. Kepastian ini diperoleh setelah penandatanganan MoU dengan Pemerintah Provinsi Lampung pada Selasa, 22 April 2025, di Jakarta.
Sebelumnya, Bhayangkara FC bermain di berbagai lokasi seperti Stadion PTIK Jakarta, Stadion Patriot Bekasi, hingga Stadion di Bogor. Selama Liga 2 musim ini, mereka menjadikan Tegal, Jawa Tengah sebagai homebase sementara.
Kepindahan ke Lampung menjadi bagian dari strategi jangka panjang Bhayangkara FC untuk membangun identitas baru di kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia.
Siap Datangkan Pemain Timnas Indonesia
Tak hanya infrastruktur, Bhayangkara FC juga berbenah di sektor pemain. Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, Sumardji, menyatakan klubnya terbuka untuk merekrut pemain Timnas Indonesia jika memang cocok secara kebutuhan dan nilai kontrak.
“Kalau mereka mau bergabung dengan Bhayangkara FC dan sesuai dengan nilai kontraknya, kami sangat senang,” ujar Sumardji dalam konferensi pers, Selasa (22/4/2025).
Menurutnya, sudah ada beberapa pemain yang menjalin komunikasi awal dengan manajemen Bhayangkara FC. Hal ini juga tak lepas dari peran Zainudin Amali, yang saat ini menjabat sebagai Komisaris PT Mitra Muda Inti Berlian (induk Bhayangkara FC) sekaligus Wakil Ketua Umum PSSI.
“Pak Zainudin suka memotivasi pemain agar tertarik bergabung,” tambah Sumardji, yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Tim Nasional (BTN).
Siap Bersaing di Liga 1 2025-2026
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5138078/original/078101400_1740013386-IMG_0484.jpeg)
Kehadiran Bhayangkara FC kembali di Liga 1 tentu menambah ketatnya persaingan musim depan. Klub ini memiliki sejarah yang cukup kuat dan struktur organisasi yang didukung oleh tokoh-tokoh penting di sepak bola nasional.
Dengan markas baru dan potensi kehadiran pemain Timnas, Bhayangkara FC menjadi tim yang patut diperhatikan saat kembali tampil di kasta tertinggi sepak bola Tanah Air.
Baca juga: